10 Perusahaan Indonesia Masuk Kelas Dunia

on

VIVAnews – Setelah merilis 1000 orang kaya dunia bulan lalu, kini majalah Forbes merilis 2000 perusahaan terbesar tingkat dunia.

Daftar perusahaan terbesar itu diterbitkan Forbes pada 21 April 2010. Peringkat terbesar dipegang oleh JP Morgan Chase dengan total kapitalisasi pasar US$ 166,2 miliar dan aset US$ 2 triliun.

Sedangkan, posisi kedua dipegang oleh General Electric dengan kapitalisasi pasar US$ 169 miliar dan total aset US$ 781 miliar.

Yang menarik, dari 2000 perusahaan terbesar dunia itu, sebanyak 10 di antaranya adalah perusahaan asal Indonesia. Perusahaan itu bergerak di bidang perbankan, pertambangan, telekomunikasi, gas dan semen.

Angka ini menandakan jumlah perusahaan Indonesia yang masuk dalam peringkat dunia semakin bertambah banyak dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Ke-sepuluh perusahaan Indonesia yang masuk level dunia adalah Telkom, BCA, Bank Mandiri, BRI, BNI, Bumi Resources, Bank Danamon, PGN, Semen Gresik dan Bukit Asam.

heri.susanto@vivanews.com

Leave a comment